Jumat, 03 Oktober 2008

SMS Lebaran

"Tetes embun yg jernih di daun......."
"Bunga melati merekah......"
"Selamat datang di Ramadhan air....."
"Walau langkah tak bertemu....."

Beberapa contoh kalimat pembuka SMS lebaran yg biasa dikirim untuk tujuan meminta maaf lahir batin atau hanya sekedar mengucapkan selamat lebaran

SMS lebaran sudah jadi salah satu jalan untuk meminta maaf yang paling praktis..

cukup dengan membuat 1 template SMS, kita bisa dengan mudah minta maaf dengan teman-teman kita..

praktis memang.. tapi ada beberapa hal yang harus kita ingat

  • Jangan lupa menulis identitas di bawah SMS yg dikirim, karena blom tentu orang yang dituju masih menyimpan nama kita di contact HP mereka, jangan sampai si "Tetes embun blablabla..." yg panjangnya sampai 3 halaman SMS tadi terbuang percuma dengan balasan "Hah? ini siapa ya?" kan konyol.

  • Kalau ngambil template SMS orang, tolong jangan lupa di hapus identitas sebelumnya "Tetes Embun blablablabla -Budi-" padahal di HP penerima ada ID pengirim : Dibyo, ini lebih konyol lagi, (cukup menghibur juga klo ketemu yg begini bisa bikin ketawa2 sendiri)

  • Setidaknya walaupun SMS lebaran itu berupa template, coba cantumkan nama si penerima dengan demikian si penerima akan merasa SMS itu khusus untuk mereka, menurut saya SMS semacam "Dhan, Met Lebaran ya, Mohon maaf lahir batin =) " walaupun pendek tapi masih lebih baik di bandingkan si "Tetes embun di atas daun blablablablabla" yg berkesan kaku dan template banget.

SMS Lebaran ada bermacam2, mulai dari yg puitis, sampai ke yg berbau humor pun ada.. tergantung kreatifitas masing2 dalam menyampaikan..

namun seindah apapun SMS Lebaran ini, tidak akan bisa menandingi keutamaan meminta maaf dengan jabat tangan secara langsung ^^

Tidak ada komentar: